Ace Combat 7 Berhasil Terjual Lebih Dari 5 Juta Unit

Ace Combat merupakan video game bertemakan pesawat tempur yang tidak langsung akan muncul dalam benak para gamer jika di tanya para kaum awam. Game yang pertama kalinya di rilis pada tahun 1995 besutan Bandai Namco yang meroket di eranya. Namun para fans kini bertanya-tanya, apakah akan ada lagi seri Ace Combat lainnya yang akan di buat Bandai?

Untuk saat ini masih terbilang sangat minim informasi tentang adanya proyek lanjutan dari seri ace combat. Pengembang game ini pada aku X/Twitter baru baru ini melakukan sebuah perayaan kecil karean seri ketujuh dengan subtitle Skies Unkown telah mencapai 5 juta unit penjualan.

Mengingat di tahun 2022 sendiri gamenya juga dilaporkan terjual 4 juta unit, maka dalam satu tahun terakhir ini setidaknya game yang disutradarai Yuta Hamanaka dan Masashi Koyanagi ini telah terjual sebanyak 1 juta unit.

Sebuah pencapaian yang luar biasa dan patut diapresiasi tentunya, mengingat Ace Combat 7 sendiri merupakan game rilisan tahun 2019. Dan ternyata masih mampu menarik minat banyak gamer untuk duduk di bangku pilot menjadi Trigger sang karakter utamanya.

Lebih lanjut, hal pencapaian ini juga berkontribusi terhadap serial Ace Combat secara keseluruhan. Yang mana totalnya sendiri dilaporkan telah terjual sebanyak 19 juta unit di seluruh dunia. Kunjungi link ini untuk informasi gaming lainnya yang mungkin belum anda baca, terima kasih

Exit mobile version